GS Records Bidik Potensi Penyanyi Muda

PALEMBANG, MS – Meski masih dihadapi pada pandemi COVID-19, namun Gorga Studio (GS) Records yang merupakan studio musik dan rekaman terlengkap di Metropolis tidak kehabisan ide untuk mengasah keterampilan musik dan vokal remaja berpotensi di Palembang.

Seperti yang dilakukannya dengan menggelar ajang Palembang Local Heroes (PLH) Vocal Competition beberapa waktu lalu yang berhasil menjaring bibit-bibit penyanyi muda berpotensi melalui kompetensi bergengsi tersebut.

“Jadi, dari hasil kompetisi PLH Vocal Competition ini kita berhasil menjaring 3 vokalis terbaik,” ungkap Owner GS Records, Okov Simanjutak.

Dikatakan, Palembang Local Heroes (PLC 2020) diikuti puluhan peserta yang dibatasi hanya sampai usia 25 tahun dan di pilih 3 peserta Grand Final untuk mengikuti proses recording dan pembekalan di GS Records selama 2 minggu.

“Sebelumnya saat proses kompetisi peserta wajib tayang di youtube atau instagram masing-masing dan setelah itu dewan juri memilih 3 finalis,” ujarnya.

Ia menambahkan, kepada para pemenang agar terus latihan dan meningkatkan teknik vocal dengan latihan rutin tiap hari. “Silahkan belajar segala genre musik, agar proses alamiah akan membentuk sendiri warna vocal bagi talent muda yang berbakat tersebut,” tuturnya.

Okov merinci, adapun pemenang yakni diantaranya Juara 1 di menangkan oleh Florence Josi Vania pelajar SMP kelas 9 umur 14 tahun berhak mendapatkan hadiah Trophy + piagam dan uang bernilai 3 juta rupiah

Kemudian, Juara 2 dimenangkan oleh Qishella Violen pelajar SMA kelas 11 umur 16 tahun berhak mendapatkan hadiah Trophy + piagam dan uang bernilai 2,5 juta rupiah.

“Lalu, Juara 3 dimenangkan oleh Nur Aini pelajar kelas 12 umur 17 tahun berhak mendapatkan hadiah Trophy + piagam dan uang bernilai 1,5 juta rupiah,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Muba Herryandi Sinulingga AP mengapresiasi kegiatan kompetisi Palembang Local Heroes (PLH) yang digelar Gorga Studio (GS) Records.

“Ini event positif dan dapat meningkatkan potensi penyanyi muda yang ada di Sumsel, jadi meski masih dihadapi pada pandemi COVID-19, bakat-bakat penyanyi muda di Sumsel tetap bisa disalurkan, dan kita juga minta kepada Owner Gorga Bang Okov Simanjuntak kedepan Bisa Juga melaksanakan kompentensi lanjutan Bukan hanya di Kota Palembang tapi Ke Musi Banyuasin dan Kabupaten daerah lainnya,” ujarnya.

Lingga yang juga Penasehat DPC Forum Bangso Batak Indonesia (FBBI) Musi Banyuasin mengucapkan selamat kepada para peraih juara.

“Saya atas nama pribadi mengucapkan selamat kepada semua pemenang, semoga peraihan prestasi terus dicapai hingga ke level internasional,” pungkasnya. (ril)

News Feed