PALI, MS – Setelah ada perintah Bupati Ir Heri Amalindo MM, kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), seluruh jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), diantaranya Dinsos, Tagana, Dinas Pendidikan, Disdukcapil, Kecamatan, kelurahan, mengunjungi salah satu rumah warga Mat Teler di Jalan Talang Tumbur, kecamatan Talang Ubi.
Dikatakan Sumarwan Kadinsos kabupaten PALI, kunjungan ini atas perintah langsung oleh bupati, kunjungan ini hanya untuk membantu beban khususnya kesejahteraan, Mat Teler alias Ahmad Gembira (50), yang memiliki 11 orang anak ini, tinggal dirumah yang cukup sederhana, Rabu (4/1).
“Semua jajaran SKPD hanya membantu sesuai porsi masing-masing, disini Dinsos hanya membantu keperluan rumah tangga, serta memberikan kebutuhan anak sekolah, dan apabila Mat Teler belum memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP), langsung direkam dirumahnya, “ ujarnya.
Ia menambahkan seluruh SKPD akan koordinasi, bagaimana rumah yang sederhana, akan dilebarkan sesuai dengan perintah bupati, dan akan dimasukan anggaran untuk pembangunan, menurut keterangan masyarakat Mat Teler orang yang tergolong tidak mampu, oleh karena itu adanya bantuan tersebut.
Sementara itu Lurah Talang Ubi Barat, Hardin, membenarkan adanya kunjungan kerja, seluruh kepala dinas yang ada di pemerintahan, dan itupun bukan dengan tangan kosong, akan tetapi memberikan sedikit bantuan, walaupun tidak seberapa, sesuai dengan kebutuhan rumahnya.
“Sebagai kepala wilayah setempat, sudah mengusulkan kepada pemerintahan, melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Cipta Karya (CK), untuk membantu 4 rumah yang tak layak dihuni, ada semuanya di Jalan Talang Tumbur, rumah tersebut berada di Rt 14/13, Rw 07, nama yang masuk usulan perehaban rumah yakni Mat Teler, Gandi, Darji, Romsa, “ tutupnya. (yeng)
