PAGARALAM, MS – Hujan deras, Sabtu (24/09/2022) lalu pukul 15.00 WIB mengguyur Kota Pagaralam mengakibatkan Sungai Air Siring Sali RT 23 RW 09, Kelurahan Pagar Alam, Kecamatan Pagar Alam Utara Kota Pagar Alam, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kembali meluap dan mengakibatkan beberapa rumah warga sekitar kebanjiran.
Sayangnya, pihak terkait dalam hal ini Kepala Dinas (Kadin) Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pagar Alam Yudianto ketika dihubungi permasalahan ini Whatapps tidak ada jawaban.
Pantauan media ini dilapangan, beberapa rumah warga diseputaran Kaplingan PGRI kembali kebanjiran. Bahkan, saluran drinase tersebut yang tidak dapat menampung tingginya debit air. Sehingga luapan air tersebut masuk kerumah warga dengan cepat disekitar saluran drinase tersebut ketinggian air diperkirakan sampai 1 meter kurang lebih.
Rianti (35) warga sekitar mengatakan, hujan begitu deras mengakibatkan rumahnya kebanjiran. “Tiap hujan deras, kami jadi ketakutan terus. Pasti kebanjiran,” pungkasnya.
Menurut dia, air memasuki rumahnya sekitar 1 meter. “Kami takut kalua banjir terus, perabotan jadi rusak. Dan takutnya ular masuk rumah,” ujarnya.
Untuk itu ia mengharapkan sekali perhatian Pemerintah Kota Pagaralam dalam hal ini Walikota Pagaralam untuk dapat mengatasi banjir dilokasi ini. “Pak Walikota sebentar lagi habis masa jabatan. Berikan lah yang terbaik buat masyarakatnya. Atasi permasalahan ini, agar kami tidak kebanjiran lagi,” ungkapnya. (len)