LAHAT, MS – Lahat berduka sebanyak 57 rumah habis rata dengan tanah dan 24 rumah rusak berat, di pemukiman rapat penduduk rt 02 dan rt 03 kelurahan Pasar bawah, kecamatan Kota Lahat, yang disebabkan api yang menyala belum diketahui asalnya, untuk korban jiwa sendiri tidak ada, dan kerugian diperkirakan Milyaran rupiah.
Kebakaran yang diperkirakan pukul 15.10 WIB pada Minggu (4/10/20), Api dapat dipadamkan selama dua jam lebih dengan menurunkan 4 armada pemadam kebakaran Pemkab Lahat dan juga dibantu lagi oleh armada dari Damker Muara Enim, Damker Pagar Alam serta armada dari PT Primanaya dan PT WBK yang ada diLahat.
Dengan bencana ini Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang dipimpin oleh Ardiansyah yang juga merupakan anggota DPRD kabuputan Lahat bersama Barisan Andor (Banser) yang diketuai oleh Ahmad Syahri turun kelokasi kejadian untuk turut merigankan beban masyarakat yang terkena musibah.
” Kita langsung turun kelapangan, disamping memberikan bantuan berupa uang , kita juga menurunkan anggota Banser untuk membantu membersihkan puing puing yang disebabkan bencana kebakaran ini,” jelas Ketua Banser Ahmad Syahri, saat dilokasi kebakaran, Senin (5/10/20).
Ditempat yang sama Ardiansyah sebagai anggota PKB dan juga wakil rakyat turut berduka atas bencana yang terjadi, untuk itu sebagai wakil rakyat meminta pemerintah untuk cepat bertindak untuk meringankan beban masyarakat, terutama tempat perlindung.
“Kita telah sampaikan bantuan untuk membantu meringankan beban masyarakat, dan juga kami telah memintak pemerintah kabupaten Lahat untuk cepat bertindak, dan alhasil Cik ujang berjanji akan membangun segerah perumahan yang terbakar dengan rumah layak huni dan itu akan ditata sebaik mugkin,” jelas Ardiansyah disela selah membersihkan puing puing sisa kebakaran.
Disamping itu Ardiansyah juga menghapiri dan menjabat tangan penduduk sambil menenangkan ditengah kesedihan yang sedang dirasakan masyarakat.
“Sabar ya bi’ ini cobaan dari Allah,” kata Ardinsyah berbisik sambil menjabat tangan setiap warga yang ditemuinya. (Nur)
