Petugas PPDP Muba Lakukan Coklit

MUSI BANYUASIN, MS – Demi akuratnya data pemilih para Petugas Pemutahiran Data Pemilih (PPDP) melakukan Pencocokan penelitian (Coklit) data pemilih. Coklit perdana ini juga secara serentak dilakukan PPDP pada 171 Provinsi dan Kabupaten/kota Se-Indonesia tak terkecuali di Kabupaten Musi Banyuasin.

Acara perdana Coklit dipusatkan rumah tokoh masyarakat, rumah Dinas Lurah Ngulak I dan Kades desa Ngulak III serta beberapa tokoh lainya, Sabtu (20/01/18).

Petugas PPDP Kelurahan Ngulak I, Suito.yang bertugas pada areal TPS 05 mengatakan, bahwa mata pilih yang akan di Coklitnya sebanyak 331 terdiri atas 167 perempuan dan164 laki-laki. “Ya, kita pertama kali Coklit kerumah M Nehru SH Lurah Ngulak I,” ujarnya.

Diakui dia, dirinya senang bisa ikut berpartisipasi sebagai penyelengara Pemilu yakni sebagai petugas PPDP. “Kami akan bekerja secara maksimal demi suksesnya Pilkada Gubernur dan wakil Gubernur Sumatera Selatan akan datang,” katanya.

Lurah Ngulak I M Nehru SH berharap agar petugas PPDP bisa bekerja dengan baik, penuh rasa tanggung jawab, tepat waktu dan aman.

“Saya secara pribadi dan selaku Lurah Ngulak I meminta kepada para petugas PPDP agar bekerja dengan maksimal sesuai tahapan yang ada dan tidak ada kericuhan atau masalah tentang mata pilih ganda. Dan data orang yang sudah mati itu supaya segera dihapus dari daftar mata pilih. Agar tidak terjadi tumpang tindih masalah DPT untuk Pilkada kedepan aman dan tidak ada masalah,” harapnya. (SBA)

News Feed