PT Pertamina Pendopo Dan Awak Media Buka Bareng

DAERAH461 views

PALI, MS – Untuk mempererat hubungan silahturahmi antara PT Pertamina Asset 2 Field Pendopo, menggelar buka bersama dengan seluruh awak media yang ada di kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali), kegiatan ini bertempat di Gedung Arsendora, kecamatan Talang Ubi.

Heri Aminanto Field Manager (FM) PT Pertamina Asset 2 Field Pendopo didampingi Asisten Manajer Legal Relation Pertamina EP 2 Field Pendopo, Ferry PW, mengatakan dalam bulan suci ramadhan hendaknya kita saling menjalin tali silahturahmi, oleh karena itu menggelar acara buka bareng bersama.

“Kegiatan ini khusus antara Perusahaan dengan media saja, sekalian memperkenalkan diri manajemen baru, yang ada di PT Pertamina Asset 2 Field Pendopo dan PT Pertamina Adera Pengabuan, sebab didalamnya orang-orang baru, ” ujarnya. Sabtu (17/6)

Dia menambahkan biasanya manajemen setiap tahun menggelar buka bersama dengan jurnalis, tanpa media perusahaan bukan apa-apa, dan berterima kasih kepada seluruh media, yang ingin menjadi mitra kami.

Sementara itu Ketua PWI kabupaten Pali,Nurul Fallah SH, mengucapkan terima kasih yang telah mengundang media, untuk menggelar buka bersama dan sholat magrib bersama, dengan adanya kegiatan ini bisa mempererat tali silahturahmi antara sesama.

“Saya berharap perusahaan bisa mensuport, seluruh kegiatan media yang bertugas di kabupaten Pali, PWI pali akan berencana menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW), semoga perusahaan bisa menjadi mitra media, ” harapnya. (yeng)

News Feed