Selebgram Rondoot Ajak Mahasiswa Komunikasi USS Gelar Event Lebih Besar

DAERAH, HEADLINE40 views

PALEMBANG – Pameran photography exhibition bertemakan “Capture The Moment” yang diselenggarakan Program studi (Prodi) Komunikasi Universitas Sumatera Selatan (USS) berlangsung sukses.

Kegiatan peresmian pameran yang dipusatkan di café Utopia Jalan POM IX (sebelah kolam renang Lumban Tirta), Lorok Pakjo, Palembang ditandai pemotongan tumpeng oleh Ketua Prodi Komunukasi USS, Adly SSos, MSc, Jumat (12/7/2024).

Hadir pada kesempatan itu dosen USS jurusan Komunikasi seperti Intan Putri, SIKom, MIKom, Riko Fardiansyah, Dendi MIKom, pihak management Utopia Agung Rizki, Selebgram Palembang Rendy Aditiya P alias Rondoot, dan mahasiswa jurusan komunikasi.

Ketua panitia penyelenggara Rizky Saputra mengucapkan terimakasih kepada para dosen, teman mahasiswa USS, pihak café Utopia, dan media sponsor. “Alhamdulillah pameran photography exhibition bertemakan Capture The Moment berjalan lancar,” ungkap Rizky.

Ia pun meminta saran kepada semua pihak atas kegiatan pameran ini. “Pameran ini jauh dikatakan sempurna, foto yang diambil belum sempurna. Jadi saran dan dimasukkannya sangat diharapkan,” pintanya.

Pihak management Café Utopia Agung Rizki mengapresiasi atas yang dilakukan oleh mahasiswa USS. “Terimakasih telah bekerjasama dengan pihak Utopia. Malahan pihak Utopia siap menggelar kegiatan yang lebih besar lagi,” ungkap Agung.

Ia mengakui kegiatan yang digelar mahasiswa USS khususnya Kaprodi Komunikasi.

“Termasuk hebat adik-adik yang menggelar ini. Pihak Utopia siap mensupport tempat, peralatan apa yang dibutuhkan,” ungkapnya.

Senada Kaprodi Komunikasi USS, Adly mengucapkan terimakasih pihak Utopia yang telah melakukan kerjasama dengan pihak mahasiswa USS.

“Kegiatan Capture the Moment ini yang keempat digelar disini. Hadir disini seperti filosofi kopi, suasana buat orang kangen dan ingin datang lagi,” ujar Adly.

Dikatakan dia ada banyak ide yang bisa dikolaborasikan. “Mungkin ini bagian dari kecil dari teman-teman mahasiswa. Bagaimana menciptakan mahasiswa itu yang kreatif yang tidak bertumpu pada lulus mau jadi PNS.

Mungkin ini banyak bisa mas Rondoot jadikan partner teman-teman mahasiswa komunukasi,” pungkasnya.

Menurut dia, memang banyak yang mempunyai ide namun tidak bisa menjadi ide menjadi kaya. “Dari pada bertahan dengan ide menjadi basi. Hari ini kita kesempatan banyak berkenalan dengan orang. Teman-teman bias kreasikan idenya selanjutnya,” tegasnya.

Selebgram Palembang Rendy Aditiya P alias Rondoot merasa bangga dengan mahasiswa USS.

“Saya bangga dengan adik-adik sekarang ini yang luar biasa semangat. Jadi kita syukuri sekarang ini kita punya kamera dan handphone yang bagus untuk memoto. Jangan sampai foto itu tenggelam lewat masanya,” ujarnya.

Diujung percakapan ia mengajak mahasiswa USS untuk membuat event yang lebih besar lagi. “Selesai ini kita bikin event lagi se kota Palembang atau Sumatera Selatan, hadiahnya kamera,” ungkapnya. (fal)

News Feed