Akhirnya Linggau Miliki RS Berstandar Internasional

DAERAH, HEADLINE197 views

LUBUKLINGGAU, MS – Siloam Hospitals Silampari yang terletak di Jln. Yos Sudarso, Kelurahan Taba Jemekeh, Kecamatan LubukLinggau Timur 1 diresmikan, Kamis (11/1/2017).

Siloam Hospitals Silampari yang berada dalam satu lingkungan Lippo Plaza Kota Lubuklinggau ini diresmikan langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin.

Dalam sambutannya Alex Noerdin mengatakan, peresmian suatu rumah sakit berbeda dengan fasilitas kota lainnya apalagi yang diresmikan adalah rumah sakit berstandar internasional.

“Insyaallah dibangunnya rumah sakit ini akan mengangkat kota Lubuklinggau lebih atas lagi,” kata Alex.

Ia menyampaikan, sudah saatnya kota Lubuklinggau memiliki RS berstandar internasional, seperti kata pak James Tjahaja Riady mengapa Lubuklingau dipilih, sedangkan sangat banyak kota lain yang jauh lebih besar, ketimbang Lubuklinggau. “Namun karena itu adalah panggilan. Maka rumah sakit ini dibangun disini,” ucapnya

Alex juga memuji kiprah James Tjahaja Riady yang konsen dan semangat dalam mensuport pembangunan di Indonesia.

“Saya bisik2 dengan Kapolda, kalau ada 10 orang seperti beliau kita bisa sejahtera. Dari Singapura dan Jepang ada jejak Lippo Group,” ucapnya

Alex Juga meminta kepada rumah sakit yang ada di kota Lubuklinggau jangan menjadikan kehadiran RS Siloam sebagai saingan, tapi ia meminta supaya kehadiran Siloam sebagai mitra.

Ia menilai hadirnya RS Siloam dikota Lubuklinggau akan berdampak berbutarnya roda perekonomian masyarakat dengan munculnya lapangan kerja baru untuk masyarakat Lubuklinggau, Musirawas, dan Musirawas Utara. (dhiae)

News Feed