Demi menambah Pendapatan Daerah, 2 Investor Datangi Bumi Serepat Serasan

 

received_1265346456884242

PALI, MS – Dalam mempercepat roda pemerintahan daerah, serta menambahkan pendapatan daerah, dua Investor dari Perusahaan PT Tene, dua investor ini didampingi Patani Sumsel dan Direktur Utama Patani Republik Indonesia (RI), investor akan berencana menanamkan modal dengan mendirikan Pabrik Gula di Bumi Serepat Serasan.

Direktur Utama Patani H. Sarjan Tahir SE MM, melihat kondisi di wilayah ini cukuplah besar potensi khususnya di bidang perkebunan dan pertanian, oleh karena itu dua investor datang langsung ke Bumi Serepat Serasan, untuk melihat lokasi lahan yang bakal di dirikan pabrik gula, selasa (31/1).

“Patani membawa dari  Ir Syukur Iwantoro MM staf ahli menteri pertanian bidang investasi, dan Dua PT Tene yang  untuk rencana investasi mendirikan pabrik gula yang berbasis tebu,” ujarnya.

Ia mengapreasikan kepada pemerintah Pali melakukan percepatan pembangunan. Apresiasi Patani itu berarti Patani memberikan dampak kepada puluhan ribu masyarakat terkait rencana investasi ini, yang kedua juga akan cepat menumbuhkan ekonomi Pali.

“Untuk lahan langsung dari pemerintahan kabupaten, semakin besar lahan semakin besar modal, maka kita akan mencoba memastikan lahan-lahan untuk rencana investasi ini, ” tuturnya.

Sementara itu Sekda Pali Robby Kurniawan SStp MSi, membenarkan adanya staf kementrian pertanian bidang Investasi, dalam rangka menjajaki kemungkinan pengembangan ketahanan pangan, komoditi pangan rawan impor diantaranya gula, jagung, dan daging.

“Untuk lokasi akan bekerja sama dan memanfaatkan lahan CSR HTI MHP diwilayah Pali, dan optimalisasi lahan tidur dan lahan tidak produktif lainnya di Kabupaten Pali, untuk budidaya tebu, jagung dan ternak sapi, ” ucapnya.

Dia menambahkan pali siap bersinergi dan mendukung implementasinya. Untuk itu, segera akan ditindak lanjuti pertemuan teknis untuk membahas konkritnya. (Yeng)

News Feed