oleh

Jalan Depan Polsek dan Masjid Al Muhajirin Keban Agung akan Segera Dibangun

PAGARALAM, MS – Warga RT 04/RW 02 Kelurahan Uluh Rurah patut untuk bergembira. Pasalnya penantian yang sudah lama perihal pengaspalan jalan dan pembangun Masjid Al Muhajirin di Desa Keban Agung RT 04/RW 02 akan terealisasi ditahun 2021. Pembangunan itu sendiri akan menggunakan Anggaran Belanja Tambahan (ABT) 2021.

Hal ini dibenarkan oleh walikota Pagaralam Alpian Maskoni dibincangi awak media dirumah dinasnya beberapa waktu lalu.

Walikota mengatakan untuk pembangunan jalan depan Polsek Pagaralam Selatan dan Masjid Al Muhajirin tahun 2021 ini akan dibangun. “Ya, inshaa Allah tahun ini jalan dan masjid kita bangun karena masuk prioritas,” ujarnya.

Terpisah, dihubungi media ini Sabtu (2/10/2021) Anggota DPRD Kota Pagaralam Nanto SE yang juga Anggota Banggar (Bagian Anggaran) DPRD kota Pagaralam mengatakan pembangunan jalan depan Polsek akan dibangun di ABT (Anggaran Belanja Tambahan) 2021 ini. “Ya akan dibangun cor beton jalan didepan Polsek,” ungkapnya.

Sementara Kabid Cipta Karya Dinas PUPR kota Pagaralam Indra juga menjelaskan untuk Masjid Al-Muhajirin dekat Polsek PAS juga ABT ini akan dibangun menggunakan dana APBD kota. “Untuk jalan depan polsek akan di cor beton insha Allah menggunakan dana bangub,” jelasnya. (Len)

News Feed