OKUTIMUR,MS – Guna untuk membesarkan Ranting dan juga Cabang Muhammadiyah diwilayah Bumi Sebiduk sehaluan, Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kecamatan Martapura siapkan 3 agenda besar.
Demikian hal tersebut disampaikan secara langsung oleh Ketua PCM Martapura Eko Purniawan S.Pd didampingi Ketua PDM OKU Timur Priyoyitno S.Pd, MM saat menggelar kegiatan Saffari Ramadhan, bertempat di Masjid Al-Muhajirin, Desa Pulau Sipin, Kecamatan Martapura, Kabupaten OKU Timur, Rabu (3/4/2024).
“Ada 3 agenda besar yang akan di laksanakan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Martapura yaitu, pertama Konsalidasi Organisasi, ke dua Rumah Al-Qur’an dan ke tiga membangun Klinik,” katanya dihadapan ratusan warga yang mengikuti kegiatan Saffari Ramadhan.
Namun pada kesempatan itu, Ketua PCM Martapura belum menjelaskan secara rinci terkait 3 agenda besar tersebut yang akan dilaksanakan, yang pastinya kegiatan tersebut diharapkan dapat membesarkan Ranting dan juga Cabang Muhammadiyah diwilayah Bumi Sebiduk sehaluan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada jajaran Cabang Muhammadiyah yang saat ini telah berjalan kurang lebih 1 tahun. Terimakasih juga atas warga yang saat ini telah hadir di acara saffari ramadhan,” ucapnya.
Dalam kesempatan ini juga, Ketua PDM OKU Timur Priyoyitno S.Pd, MM turut mengucapkan rasa syukur dan terimaksih atas terlaksananya kegiatan Saffari Ramadhan ini.
“Allhamdulillah di hari putaran terahir Saffari Ramadhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah OKU Timur telah terlaksana. Saya berharap dengan adanya kegiatan Safari ini dapat mempererat silaturahmi dan berharap menjadi ajang pembinaan dan evaluasi serta menambah sinergitas program kerja di Cabang Muhamaadiyah Martapura,” pungkasnya. (Boy)