Final, Ganda Pasangan Acha-Mamat Tumbang Lawan Endank-Adith

HEADLINE, OLAHRAGA593 views

PALEMBANG, MS – Di babak final Turnamen SMS Cup IV pasangan Acha SMS/Mamat Siguntang kalah telak pasangan Endank SMS/Adith Perkutut dengan skor 3-0.

Sedangkan perebutan posisi ketiga, Fariz Pakjo/Toyib Rama mengalahkan Tatang Tunas/Mahyar Halim dengan 3-0. Dengan begitu, pasangan Tatang Tunas/Mahyar Halim harus puas diposisi keempat.

Turnamen itu sendiri digelar di PTM SMS di Balai Kelurahan Sukamaju, Kota Palembang, Minggu (27/8/2023).

Ketua Pelaksana Mardiansyah mengatakan pada turnamen SMS Cup IV ini diikuti 20 pasang. “Ya, pertandingan ini kita gunakan system pool setengah kompetisi,” ujar pria akrab dipanggil Aca ini.

Menurut Aca, turnamen ini untuk kesekian kali digelar. “Turnamen ini yang keempat kali. Mudah-mudahan kedepan kita bisa turnamen lagi,” harapnya.

Sementara Lurah Sukamaju Saiful Anwar mengucapkan terima kasih telah diselenggarakan turnamen SMS Cup IV ini. “Alhamdulillah turnamen berjalan lancar. Para pemain antusias dalam mengikuti turnamen ini,” ungkapnya. (nr)

News Feed