Oktober, KPU Seleksi PPK dan PPS

PRABUMULIH, MS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih akan melakukan penyeleksian anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). Hal ini diungkapkan Ketua KPU Kota Prabumulih M Takhyul saat diruang kerjanya, Rabu (23/8/2017).

“12 Oktober nanti, kita (KPU Prabumulih, red) akan melakukan seleksi anggota PPK dan PPS Prabumulih,” ujarnya.

Namun, ia mengaku, hal itu masih menunggu petunjuk KPU Pusat. “Informasi yang kami dapat, KPU Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) 10 Oktober akan melakukan seleksi PPK dan PPS. Jadi kami menunggu perintah saja. Intinya, Oktober hingga November sudah terbentuk PPK dan PPS,” ungkap Takhyul.

Bahkan, dalam pelantikan PPK dan PPS nanti akan diserentakan dengan lauching maskot dan jinggle KPU Kota Prabumulih. “Rencananya November akan kita launching maskot dan jinggle. Jadi mungkin, pelantikan PPK dan PPS akan kita serentakkan,” imbuhnya.

Untuk anggota PPK dan PPS akan mendapatkan uang kehormatan. “Nanti akan kita anggarkan uang kehormatan buat anggota PPK dan PPS,” pungkasnya.

Lebih lanjut, dikatakan Takhyul, saat ini jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) mencapai  445 buah. “Jumlah ini bertambah sebanyak  84 TPS dari pemilihan sebelumnya 361 TPS,” jelas Takhyul.

Untuk jumlah mata pilih saja, dikatakan Takhyul, sementara ini mencapai 180 ribu. “Ya, sebelumnya mata pilih kita ada 130 ribu,” katanya. (nor)

News Feed