HUT PGRI DAN HGN, MISNIATI AJAK MENJADI GURU BERKUALITAS DAN IKHLAS

DAERAH, HEADLINE179 views

LAHAT, MS – Peringatan hari Guru Nasional tahun 2023 menjadi momen untuk para guru sebagai pendidik generasi muda agar lebih baik lagi kedepannya.

Kepala SMKN 1 Lahat, Misniati SPd MSi, mengajak para guru sebagai pendidik seluruh Indonesia dan kabupaten Lahat khususnya untuk menjadi guru yang berkualitas.

Dimasa serba canggih ini tidak lagi seperti masa dahulu yang mana anak anak belum mengenal teknologi, sekarang ini pintu dunia sudah terbuka dengan bebas dan dampaknya banyak sekali, baik itu berdampak baik dan buruk.

Apapun yang dilakukan guru akan menjadi topik, apalagi ketika guru menegur anak didiknya menjadikan kekawatiran pada para guru, terlebih memberikan tuntunan yang tidak baik akan menjadikan suatu kesalahan.

“Saya berharap dihari guru ini semakin banyak guru yang mengajar dengan hati dan keikhlasan , Untuk anak anak didik, kalian harus mengetahui bahwasannya guru adalah orang tua kalian yang menginginkan yang terbaik untuk masa depan kalian, agar menjadi anak yang berguna didunia dan akhirat,” harapnya.

Selain itu juga diharapkan di hari guru ini tidak ada lagi kekerasan dan bulli terhadap para pendidik.

“Untuk anak anak ku hormatilah gurumu, karena mereka adalah penuntun kalian untuk menghadapi masa depan,” tutupnya.

News Feed