Ngantuk, Terios Masuk Jurang

HEADLINE, KRIMINAL400 views

LUBUKLINGGAU, MS – Naas dialami Yayah, warga Kota Lubuklinggau. Pasalnya mobil Daihatsu Terios BG 1718 HR yang dikendarainya terjun ke jurang di Jalan Lintas Sumatera KM 5, Lubuk Linggau Utara 1, Rabu (12/9/2018) pagi.

Korban, yang datang dari Kabupaten Muratara hendak ke Kota Lubuklinggau, diduga mengantuk sehingga mobilnya masuk ke jurang. Beruntung korban selamat dalam kecelakaan tunggal ini hanya saja mengalami luka lecet.

Dugaan sementara, kecelakaan tunggal ini disebabkan sopir dalam kondisi mengantuk sehingga mobil oleng lalu masuk jurang.

Kanit Laka Satlantas Polres Lubuklinggau Ipda Farizal menerangkan, usai kejadian korban langsung dibawa kerumah sakit karena mengalami luka ringan. “Saat kajadian pengemudi sendirian mengendarai mobilnya dari arah Kabupaten Muratara mengarah ke Kota Lubuklinggau dan diduga sedang dalam kondisi ngantuk,” ungkapnya.

Mobilnya mengalami kondisi rusak parah seluruh bagian. “Korban diduga ngantuk, jadi mobil yang dikemudikannya hilang arah lalu masuk kedalam jurang,”ujarnya.

Dikatakannya mobil dalam kondisi rusak parah, dan selanjutnya akan dievakuasi ke Polres Lubuklinggau oleh mobil Brimob Petanang. (dhia)

News Feed