PDI Perjuangan Rapatkan Barisan Menangkan RR

LUBUKLINGGAU, MS – Pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota Lubuklinggau Rustam Effendi dan Riezky Aprilia mendatangi kantor KPU kota Lubuklinggau, Rabu (10/1) diantar tukang ojek.Deklarasi kedua pasangan yang didukung oleh partai pengusung PDIP dan PPP ini dilakukan di hotel Smart kota Lubuklinggau sebelum diarak oleh ratusan pendukung serta simpatisan menuju kantor KPU.

Keduanya juga diantar langsung oleh sesepuh tokoh partai Golkar Sumsel Zamzami Ahmad, orang tua Riezky Aprilia yakni mantan walikota Lubuklinggau H Riduan Effendi dan istrinya Hj Septiana Zuraida.

Rustam Effendi yang duduk bersebelahan dengan Riezky Aprilia mengucapkan ucapan terimakasih kepada para pendukung dan relawan yang telah hadir untuk mengantarkan mereka ke KPU Kota Lubuklinggau

“Kami pasangan Rustam dan Riezky mengucapkan banyak terimakasih,  kami yakin tanpa dukungan kalian semua termasuk keluarga kami tidak bisa sejauh ini,” ungkapnya

Rustam pun berharap ketika semuanya sudah diawali dengan  bersama-sama maka harapannya pun kedepan akhirnya bisa bersama-sama dan mendapat dukungan dari masyarakat Lubukinggau.

“Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kami bangga semua berkas yang kami bawa diterima oleh KPU, kami menggunakan jalur partai yakni PDIP dan PPP,” ungkapnya.

Untuk kedepan sesuai dengan motto partai PDIP yakni akan melakukan gotong royong bahu membahu bersama masyarakat, serta partai pendukung PPP dengan jargon diridhai oleh Allah SWT.

“Sehingga kita bisa mewujudkan Lubuklingau mantap untuk semua,” ujarnya.

Sementara Suyitno ketua tim pemenangan pasangan tersebut mengatakan ketika selesai deklarasi dan pembentukan tim sukses maka tidak ada istilah perseorangan. Yang ada hanyalah sebuah tim.

“Mulai hari ini dan seterusnya tidak ada kata aku dan saya. Yang ada hanya ada kata kita. Saya harap kita sepakat. Kita akan  bertarung dan yakin pasti menang,” katanya

Ia pun mengajak masyarakat kota Lubuklinggau untuk merapatkan barisan bergerak dan berjuang bersama. Menurutnya mereka tidak bisa bergerak tanpa dukungan dari masyarakat.

Sementara Ketua KPU Kota Lubuklinggau Efriadi Suhendri mengatakan, untuk calon walikota dan wakil walikota yang mendaftar di KPU kota Lubuklinggau sampai dengan hari terakhir kemarin ada tiga pasang calon.

“Dari tiga orang calon yang mendaftar dua orang melalui jalur partai politik yakni H SN Prana Putra Sohe dan Sulaiman Kohar, kemudian H Rustam Effendi dan Riezky Aprilia, sedangkan jalur Independen yakni H Toyib Rakembang dan Sofiyan,” ungkapnya.(dhiae)

News Feed