MURATARA – Dalam rangka memperingati bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional Tahun 2023, Pt. Triaryani, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), mengadakan aksi donor darah.
Kegiatan tersebut berlangsung di lokasi PT. Triaryani, tepatnya di mes karyawan perusahaan yang menggandeng organisasi Palang Merah Indonesia (PMI), Kabupaten Muratara dan dihadiri unsur pimpinan, serta diikuti puluhan peserta, Rabu (08/02/23).
Manager Pt. Triaryani, Bambang Susanto mengatakan, kegiatan aksi donor darah merupakan program tahunan perusahaan dalam rangka memperingati K3 dibidang kesehatan yang sebelumnya telah banyak rangkaian kegiatan seperti penghijauan dan juga tes urine bagi karyawan.
“Kegiatan sosial ini, merupakan program tahunan perusahaan yang berkelanjutan untuk bidang kesehatan,” kata Bambang Susanto.
Diterangkanya, aksi donor darah juga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat musi rawas utara yang membutuhkan darah dan memberikan manfaat bagi yang mendonor darah. Dan banyak mendapatkan respon positif dari karyawan maupun masyarakat serta pemerintah Daerah.
“Kegiatan aksi donor darah juga bertujuan untuk memperkaya cadangan darah agar mudah diperoleh saat seorang membutuhkannya. Dan kami harapkan kegiatan ini dapat berkelanjutan setiap tahunya yang fidukung oleh PMI Muratara,” sampai Bambang.
Sementara itu, Ketua PMI Muratara, Hj. Rita Suryani, melalui Kepala Markas PMI Muratara, Rahmatullah didampingi oleh Imam Wahyu Prastyo terima kasih kepada Pt. Triaryani karena rutin mengadakan donor darah setiap tahunya.
Menurutnya, donor darah berdampak positif bagi kesehatan tubuh, memberikan harapan hidup bagi sesama dan membantu memenuhi stok darah PMI Muratara.
“Aksi ini akan memberikan manfaat bagi pendonor untuk Kesehatan jantung, membantu membakar kalori, membantu sirkulasi darah, menurunkan resiko terkena kangker, mencegah penuan dini,” Sampainya.
Dilanjutkanya, pelaksanaan tersebut dilakukan sesuai prosedur, sebelum mendonorkan darah, dilakukan pemeriksaan kesehatan yang ketat terhadap para calon pendonor. Seperti dilakukan tensi darah dan HB, pengecekan golongan darah serta wawancara kesehatan terhadap peserta donor.
“Dari kegiatan tersebut diperoleh 35 kantong darah yang terbagi dari Golongan Darah A, Golongan Darah B, Golongan Darah O, dan Golongan Darah AB kantong,” sampai dia. (Fei).

Komentar