SDN 1 Sukamenang, Dapat Kunjungan PKK Kabupaten Muratara

*Berikan Penyembuhan Pasca Banjir

MURATARA – Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), bersama tim PKK Kecamatan Karang Jaya, melakukan kunjungan kerja di Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Sukamenang, Selasa (11/05/2024).

Dalam kunjungan tersebut hadir langsung Ketua PKK Kabupaten Muratara, Hj. Rita Suryani yang diwakilkan oleh Wakil Ketua PKK Kabupaten Muratara, Umi Desi Innayatullah beserta anggota dan PKK Kecamatan Karang Jaya.

Dalam kunjungan tersebut, anggota PKK sempat membahas kondisi anak didik dengan Kepala SDN 1 Sukamenang, guna mengetahui perkembangan anak didik pasca banjir yang melanda beberapa bulan yang lalu.

Ketua PKK Kabupaten Muratara, Hj Rita Suryani melalui wakil ketua PKK Kabupaten Muratara, Umi Desi Anggraini mengatakan kedatangan anggota PKK Muratara ke sekolah dalam rangka memberikan Therapy healing pasca banjir (terapi penyembuhan pasca banjir) kepada anak-anak didik di SDN 1 Sukamenang.

Umu Desi melanjutkan, dikegiatan tersebut bantuan berupa makanan tambahan kepada setiap anak didik. Dan bantuan sembako kepada korban banjir wali murid serta warga yang terdampak langsung.

“Kita berikan makanan tambahan serta 100 paket sembako untuk wali murid yang terdampak banjir dan warga yang langsung mengalami dampak. Seperti rumahnya hancur dan hanyut,” katanya.

Dirinya bersama anggota PKK Kabupaten Muratara, berharap apa yang dapat mereka bantu bisa meringankan beban dan memberikan manfaat. “Kami harapkan bantuan tersebut dapat meringankan beban serta memberikan manfaat bagi mereka,” sampainya.

Disisilain Kepsek SDN 1 Sukamenang, Nurcahya Parsetia, mengatakan terimah kasih atas kunjungan kerjanya PKK Muratara, yang dapat memberikan suport serta motivasi kepada anak-anak didik bagi SDN 1 Sukamenang.

“Trapi penyembuhan pasca banjir yang diberikan oleh PKK sangatlah membantu dan momotivasi bagi anak dan dewan guru guna membangun karakter anak yang baik dan kuat,” sampainya.

Silanjutkanya, bahwa anggota PKK Kabupaten dan anggota PKK Kecamatan Karang Jaya, sempat senam gemberia bersama anak-anak dan memberikan makanan tambahan bagi anak. “Terimah kasih sebesar-besarnya pada PKK Kabupaten Muratara untuk lebih maju dan jaya sebagai mitra pemerintah dalam membangun masyarakat yang mandiri,” terangnya. (Bar)

News Feed