Kayuagung, Metro Sumatera.com- Sebanyak 96 peserta yang merupakan para pemuda dan pemudi yang tersebar di setiap kecamatan dalam Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), saat ini tengah mengikuti kegiatan pelatihan kerja di Balai Latihan Kerja (BLK) yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten OKI.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten OKI, Madani ST, MSi melalui Kepala Bidang Produktivitas dan Pelatihan Kerja, Fitriyadi, SP, MM dan didampingi Plt Kepala BLK OKI, Nelly Wati, S.IP menjelaskan para pemuda dan pemudi yang mengikuti kegiatan pelatihan di BLK tersebut guna mendapatkan keterampilan atau ingin mendalami keahlian dibidangnya masing-masing.
Dikatakannya, ada beberapa jenis pelatihan yang dilaksanakan di BLK ini yakni kegiatan pelatihan kejuruan pertukangan, otomotif, las listrik, menjahit, tata kecantikan rambut dan fotografer.
“Kita berharap melalui pelatihan yang diberikan instruktur BLK Disnakertrans OKI ini, para pencari kerja ini dapat kemampuan di bidang ketenagakerjaan sehingga mereka dapat menjadi tenaga kerja yang profesional dan berdedikasi dan memiliki usaha secara mandiri,”ungkapnya.
Ditambahkannya, selain itu, tujuan dari kegiatan pelatihan ini untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja baik di daerah pedesaan dan di pinggiran kota. Kemudian, memperluas lapangan usaha dan kesempatan kerja. Lalu, menciptakan pelatihan produksi serta uji keterampilan.
Berikutnya, mendorong dan mengembangkan jiwa kewirausahaan. Dan meningkatkan motivasi dan jiwa mandiri serta membangun sumber daya manusia bagi masyarakat Indonesia umumnya, di Kabupaten Ogan Komering Ilir.
“Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan selama enam belas hari terhitung sejak tanggal 12-30 November 2022. Dan kegiatan ini dibiayai dengan menggunakan dana APBD Dinas Tenaga Kerja Dan Trasmigrasi Kabupaten OKI,”paparnya. (sbn)

Komentar