Sebagai Bentuk Kepedulian, ABPEDNAS Ogan Ilir Berikan Bantuan Serta Penggalangan Dana Kepada Korban Di Desa Ibul Besar II

DAERAH, HEADLINE1,352 views

Indralaya – Sebagai bentuk kepedulian Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Nasional (ABPEDNAS) Ogan Ilir berikan bantuan berupa 21 mie instan serta melakukan penggalangan dana kepada korban terkena musiba kebakaran rumah di desa Ibul Besar II Kecamatan Pemulutan, Minggu (17/9/2023).

Kedatangan ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ABPEDNAS Abdi Latif, S.si beserta rombongan disambut langsung oleh Kepala Desa Ibul Besar II Basirun Hadinata serta tokoh masyarakat.

“Ya, kedatangan kami DPC ABPEDNAS Ogan Ilir beserta rombongan untuk memberikan bantuan kepada korban yang terkena musibah kebarakan rumah beberapa hari lalu,”ucap Abdi Latif.

Selain memberikan bantuan berupa 21 mie instan kepada korban kebakaran rumah di desa Ibul Besar II, DPC ABPEDNAS Ogan Ilir juga mulai kemarin sudah melakukan penggalangan dana.

“Sejak kemarin kami sudah melakukan penggalangan dana yang dikomandoi oleh Ibu Ema Nilmayanti dari BPD Permata Hitam dan Rabu nanti akan diserahkan kepada korban alih musibah,”jelasnya.

Andi Latif juga mengajak kepada seluruh masyarakat yang ingin menyisikan rezekinya kepada korban terkena musibah kebakaran rumah di desa ibul besar II bisa melalu via rekening BNI 0801324935 atas nama Ema Nilmayanti.

Pantauan korban kebarakan tersebut juga dihibur oleh Artis Curhat Yani Yadin dengan membawakan beberapa lagu tidak lain untuk menghibur korban terkena musibah. (AL)

News Feed