JADIKAN HASIL BELAJAR SEMESTER SEBAGI MOTIVASI

DAERAH, HEADLINE107 views

LAHAT, MS – Kepala SMK N 1 Lahat Misniati,SPd,MSi di dampingi Waka Kurikulum dan Waka Kesiswaan menyampaikan, penerimaan raport pada semester ini adalah hasil proses belajar mengajar siswa-siswi SMK N 1 Lahat selama 6 bulan terakhir.

“Kami berharap dengan penerimaan raport semester ini para siswa-siswi dapat di jadikan motivasi dan panduan dalam proses belajar mengajar ke depannya.”ujar Kepala SMK N 1 Lahat, saat ditemui usai libur semester ganjil tahun ajaran 2023.

Ditambahkanya juga bahwa untuk semester selanjutnya nanti di harapkan agar siswa-siswi bersemangat dalam mengikuti pelajaran di SMK N 1 Lahat ini dimana pada dasarnya akan lebih berorientasi pada skil dan ketrampilan dalam memasuki dunia kerja.

“Untuk siswa-siswi SMK N 1 Lahat di himbau agar dapat melakukan kegiatan-kegiatan yang positif dalam mendukung proses belajar mengajar sebagai siswa,”tegasnya.

Sementara Waka Kurikulum menambahkan bahwa dalam enam bulan proses belajar mengajar ini para siswa-siswi SMK N 1 Lahat telah mendapatkan pelajaran yang disesuaikan dengan kurikulum merdeka yang ada saat ini.

“Untuk para siswa-siswi di harapkan nantinya ke depan akan lebih benar-benar siap dalam mengikuti pelajaran pada semester berikutnya.”tukasnya.

News Feed