Kapolres dan Bupati Lahat Saksikan Penandatanganan MoU Melalui Vicon

DAERAH, HEADLINE398 views

LAHAT, MS – Kapolres Lahat AKBP Ferri Harahap SIk MSi dan Bupati Lahat Cik Ujang SH menyaksikan penantanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) bersama antar Polri dan Kemensos tentang bantuan pengamanan dan penegakan hukum pada pelaksanaan penyaluran bantuan social melalui giat Vicon (Video Conference). Acara itu sendiri dipusatkan di ruang kendali Polres Lahat, Jumat (11/1/2019).

Turut menyaksikan seketaris daerah Drs Masroni MM, Kepala Dinas Sosial Harinus SE MM, Kepala bagian Kesra H Mulus Akbar SAg MM, dan Pju Polres Lahat.

Usai menyaksikan Penanda tanganan MoU, Kapolres Lahat Ferri Harahap SIK M Si sampaikan, hari ini Polri dan Kementerian Sosial tanda tangan MoU. MoU siap dukungan pengawasan dan pengamanan terhadap kegiatan penyaluran bantuan sosial. Pengawasan itu bukan hanya polisi, pemerintah dan Inspektorat saja, tapi masyarakat juga harus ikut mengawasi

“Kita melaksanakan MoU sesuai dengan porsi yaitu mendampingi, mengamankan ketika ada kegiatan penyaluran bantuan, agar dapat terhidar dari hal yang tidak diinginkan,” jelasnya.

Ditempat yang sama bupati Lahat Cik ujang SH mengatakan, tahun 2018 terdata 39 triliun PKH untuk bedah rumah, untuk musibah ditambah 38% jadi 54,3 triliun dari Pak Jokowi untuk membantu orang yang tidak mampu di seluruh Indonesia.

“Kita masih perlu bantuan dari negara, masyarakat Lahat masih perlu bantuan dari Pemerintah Lahat,” tuturnya.

Senada Kepala Dinas Sosial Harinus SE MM juga menuturkan, penyaluran bantuan yang akan dilakukan ke Kabupaten Lahat juga adanya MoU antara Kementeri Sosial dengan pihak kepolisian terkait pengamanan.

“Kita masih menunggu petunjuk dan tindaklanjut dari pihak Kementerian dan Mabes Polri. Mudah-mudahan dengan MoU ini, dalam penyaluran bantuan bisa aman, dari pihak pihak yang tidak bertanggung jawab,” jelasnya. (nur)

News Feed