oleh

Poltek Pariwisata Palembang Gelar Sosialisasi pengelolaan Homestay

PAGARALAM, MS – Bentuk dukungan destinasi wisata, Politeknik Pariwisata Palembang menggelar sosialisasi pengelolaan homestay. Kegiatan itu bertempat di Villa Gunung Gare Jalan Laskar Metoarjo, Kompleks Perkantoran Gunung Gare, Kecamatan Pagar Alam Selatan, Kota Pagar Alam, Provinsi Sumatera Selatan, Jumat (4/11/2022).

Kali ini, perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Pariwisata itu mengadakan osialisasi bertajuk Politeknik Pariwisata Palembang, Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada masyarakat, Keterampilan dan Pengetahuan tentang standar merapikan tempat tidur bagi tamu di Homestay.

Kegiatan untuk para pelaku UMKM dan pengelola homestay diberikan ilmu oleh Permatasari,MM,Par.CHE.

Dalam Kegiatan Politeknik Pariwisata Palembang juga ikut memenuhi undangan kegiatan tersebut yaitu Dinas Pariwisata Kota Pagar Alam diikuti oleh peserta pengelola Homestay se Kota Pagar Alam sebanyak 150 Orang kurang lebih 15 Dari Dispar juga 5 dari media kegiatant tersebut terbagi dalam tiga tempat yaitu Vila Gunung Gare, Hotel Dempo Flower dan Orchid maupun yang mewakili Politeknik Pariwisata Palembang sekaligus narasumber dalam acara kegiatan tersebut, Made Oka Merta Jayano,MA, CHE M.Taslim, M, Pd.,CHE

Dikatakan Permatasari, kegiatan ini salah satu bentuk kegiatan Poltek Pariwisata Palembang sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat.
“Kami berharap Poltek ini berkontribusi terhadap pengembangan SDM Kepariwisataan khususnya di Wilayah Kota Pagar Alam /Sumatera Selatan,” ujar Permatasari.

Disisi lain Kepala Dinas Pariwisata Burlian melalui Kabid Pariwisata Martak mengucapkan terima kasih banyak kepada Politeknik Pariwisata Palembang yang telah melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat di Kota Pagar Alam.
“Ini merupakan wujud kerja sama yg selama ini terjalin antara Dinas Pariwisata dengan Poktek par Palembang, sebagai Narasumber selaku Kabid pengembangan sumber daya Pariwisata,” ungkpanya.

Masih dikatakan dia, bahwa peningkatan kualitas SDM yang handal dapat menjadi tolak ukur untuk kemajuan perkembangan bisnis usaha wisata bagi pelaku usaha disektor swasta yang berkembang di Kota Pagar Alam. (len)

News Feed