PT KAI Serahkan Bantuan Sembako ke Pemkab Lahat

DAERAH, HEADLINE675 views

LAHAT, MS – Peduli dengan dampak Virus Corona (Covid- 19) yang melanda, PT KAI Divre III serahkan bantuan sembako kepada pihak Pemerintah Kabupaten Lahat.

Penyerahan secara simbolis yang diserahkan oleh Kepala Divre III Palembang Tansil Nurhamidi didampingi oleh Senior Manager Aset PT KAI Lahat Mario Eduard Setiahati dan diterima oleh wakil bupati Lahat H Haryanto MBA, didampingi oleh kepala BPBD sebagai ketua panitia gugus tugas Ali Afandi , bertempat diruang Oproom Pemkab Lahat, Kamis (30/04/20).

Menurut keterangan Tamsi Nurhmidi sebagai Kepala divre III Palembang mengatakan, kegiatan ini bertemakan Kereta Api berbagi peduli Covid- 19 yang lagi melanda, PT KAI membagikan 700 paket sembako dan untuk kabupaten Lahat sendiri 368 paket sembako yang diserahkan langsung kepada pemerintah daerah kabupaten Lahat

“Kami memberikan bantuan sembako kepada Pemerintah Kabupaten Lahat sebanyak 368 paket, untuk disalurkan ke Masyarakat Kabupaten Lahat semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan bukan di Kabupaten Lahat saja yang kami bagikan melainkan Se- sumbagsel, ” jelasnya.

Senior Manager Aset PT KAI Lahat Mario Eduard Setiahati menambahkan bahwa PT KAI peduli dengan Pandemi yang terjadi karena Covid – 19 untuk itu PT KAI bersama rekanan yaitu PT BGG ( Udi Gegap Gembira), PT DMP ( Diza Matra Powerindo) KA LOG ( KA Logistik) dan PT MME ( Menambang Muara Enim), bagikan sembako Dengan jumlah sembako 700 paket dengan jumlah nominal 70 juta yang dibagikan di wilayah Kertapati, Keramasan, Simpang, Muara Enim, Tanjung Enim dan Lahat.

“Semoga wabah ini cepat berlalu, kita bisa sehat semua dan dapat beraktifitas seperti biasanya,” harapnya.

Sementara Wakil Bupati Lahat H Haryanto MBA mengucapkan terima kasih atas kepudulian pihak PT KAI yang mana telah memberikan bantuan dampak Covid- 19 untuk Kabupaten Lahat.

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Lahat mengucapkan terima kasih dan marilah kita sama-sama berdoa semoga virus Corona ini cepat berlalu,” tuturnya. (nur)

News Feed