oleh

Banyak Warga Minta Guru Ngaji Diberikan Insentif

LUBUKLINGGAU, MS – Sejumlah warga di Kota Lubuklinggau, berharap agar guru ngaji, marbot masjid, ketua RT serta pemangku adat di Kota Lubuklinggau, dapat diberikan intensif yang layak oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau.

Hal ini diungkapkan oleh warga dalam reses yang digelar oleh sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Lubuklinggau di daerah pemilihan masing-masing.

“Banyak juga warga minta pembangunan fisik, seperti perbaikan jalan, lampu jalan serta pembangunan fasilitas lainnya,” kata salah satu anggota DPRD Kota Lubuklinggau, Hambali Lukman, Kamis (3/11).

Tak hanya pembangunan fisik, sejumlah permintaan warga berupa non fisik pun, diakui Hambali juga banyak, seperti permintaan agar seluruh guru ngaji, marbot masjid, ketua RT serta pemangku adat diberikan insentif yang layak.

“Mereka juga banyak minta direalisasikannya pemberian insentif seperti itu. Sebenarnya, tidak ada hal-hal baru dari hasil reses kita dan masih banyak juga permintaan lama yang kembali diusulkan, namun memang kan seluruhnya masih harus diterapkan skala prioritas,” ungkapnya. (sen)

News Feed