PALEMBANG, MS – Tim TPA Masjid Al Jihad yang terletak di Jalan Ariodillah meraih trophy sebanyak 12 buah dan meraih 32 poin dalam Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) ke X. Dengan prestasi itu, maka Tim TPA Masjid Al Jihad mengalahkan 13 unit TPA se Kecamatan Ilir timur I, Palembang.
Perlombaan itu sendiri digelar di Masjid Nurul Ikhwan di kantor PLN, Kapten A Rivai, Palembang, Minggu (27/11/2016).
Ketua pelaksana Nopriansyah mengatakan kegiatan ini dengan tujuan untuk menumbuhkan kreatifitas anak-anak dan remaja masjid dengan nuansa Islami. “Alhamdulillah antuasias anak-anak untuk mengikuti lomba ini cukup tinggi. Ada 13 TPA berasal dari seluruh masjid di Kecamatan Ilir Timur I yang ikut lomba,” ungkapnya.
Menurut dia, dalam perlombaan ini digelar beberapa kategori. Yakni seni islami dan olahraga yang melibatkan seluruh santri TK/TPA dan Remaja Masjid dari perwakilan seluruh Kecamatan se Kecamatan Ilir Timur I, Palembang. “Cabang lomba yang kita gelar yakni tartil, cerdas cermat, ceramah, azan, sholat, nasyid, ikrar, busana muslim, dan tahfiz,” jelasnya.
Dalam perlombaan ini sendiri, Masjid Al Jihad meraih 32 poin. “Ada 12 trophy yang berhasil diraih oleh Masjid Al Jihad. Bagi para pemenang akan diikutkan pada perlombaan tingkat kota,” imbuhnya.
Untuk diketahui, pemenang lomba ceramah juara 1 diraih Naila Ufairah, juara 2 direbut Rizki Ramadhani, dan juara 3 ditempati Athirah Khairani. Untuk lomba Tartil juara I direbut Laila, juara 2 diraih Purti Diana Sari, dan juara 3 ditempati Afifah Adawiyah. (vi)