Alumni Peris Gelar Reuni Akbar

DAERAH848 views
Acara kegiatan reuni Alumni Peris
Acara kegiatan reuni Alumni Peris

PALI, MS  Dalam mempererat tali persaudaraan, alumni dari Yayasan Perguruan Islam Pendopo (YPIP) Peris, menggelar reuni akbar dari Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), sekaligus pelantikan kepengurusan YPIP Peris tahun 2016-202.

Reuni akbar dan pelantikan pengurus YPIP Peris Pendopo digelar, Minggu (10/07), bertempat di Jalan Telaga Said, SMA Peris Pendopo, Kelurahan Talang Ubi Barat, Kecamatan Talang Ubi. Acara dibuka langgsung oleh Mayor lan. Dalam kegiatan itu ditampilkan Tari Pembuka Serepat Serasan, Tampilan Marawis Solih Alek, Tari Khas Sumatera Selatan Gending Sriwijaya oleh anak alumni SMA Peris Pendopo. Dilanjutkan Selayang Pandang Penyampaian Sejarah Berdirinya Yayasan Peris disampaikan oleh Yulianto Seketaris Yayasan Peris Pendopo.
Dikatakan Juarni Ketua Pelaksana, sumber anggaran kegiatan ini diambil dari kas yayasan dan bantuan dari donatur. “Dengan adanya kegiatan kita bisa bersilahturahmi kembali dan bersama membangun Yayasan Perguruan Islam ini untuk lebih baik lagi dari ketertinggalan,” ujarnya.
Dengan demikian, dirinya mengharapkan pemerintah Kabupaten PALI agar membantu yayasan ini. “Ya, bantuan Pak Heri Amalindo sebagai bupati PALI sangat ditunggu sekali,” ungkapnya.

Ketua Yayasan YPIP Peris Pendopo Muklis Nabil B.A, mengucapkan terimakasih sekalai kepada dewan pembina Asrohi S.Sos MH yang sudah percaya melantik dirinya sebagai ketuu. “Kami sangat terharu dengan adanya pertemuan reuni akbar ini. Harapan kami kedepan semoga kita dapat berjuang membangun yayasan ini sesuai visi dan misi. Kepada seluruh alumni dan donatur kami mengharapkan bantuan nya untuk membangun bersama-sama untuk meneruskan kan program yayasan,” pintanya.

Terpisah Marsudi (46) warga Talang Mandung, Sungai Keruh, Musi Banyuasin Alumni 1988-1991 SMA Peris mengatakan dengan adanya kegiatan reuni Yayasan Peris Pendopo ini merupakan temu kangen alumni.  “Rasa bahagia dihati kami yang sudah lama tidak bertemu dengan kawan- kawan dan sekarang  setelah bertemu. Kedepan kami mengharapakan bagi alumni yang sudah sukses supaya bisa menunjang membantu yayasan. Dan kepada pemerintahan Kabupaten PALI supaya kedepannya lebih  membantu program kegiatan yayasan khusus pendidikan di PALI semoga bisa lebih maju lagi,’ tegasnya. (Yeng)

News Feed