MUARAENIM, MS – Untuk mempererat silaturahmi, Pemerintah Kabupaten Muaraenim melalui Bagian Humas dan Protokol menyelenggarakan kegiatan dialog dan audiensi Bupati Muaraenim bersama Dewan Pers serta media dan wartawan se-Kabupaten Muaraenim di Hotel Griya Sintesa, Jumat (12/5/2017).
Kabag Humas dan Protokol Muaraenim, H Rinaldo mengatakan acara itu diharapkan dapat menambah pengetahuan dan meningkatkan sumber daya wartawan tentang jurnalistik sehingga meningkatkan penyelenggaraan pemerintah dalam menyampaikan informasi pembangunan kepada masyarakat. “Untuk narasumber acara yakni Ketua Dewan Pers Yosep Adi Prasetyo dan Ketua PWI Sumsel H Oktap Riyadi,” ujar Aldo, sapaan akrab Rinaldo.
Hal senada disampaikan Bupati Muaraenim H Muzakir Sai Sohar. Menurut Muzakir, peran media dalam kehidupan masyarakat saat ini sangat penting karena dimanfaatkan sebagai sumber untuk memperoleh informasi ataupun sebagai hiburan.
“Peranan media ini diperkuat dengan kehadiran Media Sosial (medsos). Karena keterjangkaunnya tidak terikat letak geografis, medsos saat ini menjadi media mainstream,” ungkap Muzakir.
Namun disayangkan, kata Muzakir, selain berisi media yang akurat dan informatif, di medsos juga banyak berita palsu yang isinya kerap tendensius dan memgancam keutuhan bangsa. “Untuk itu, keberadaan media mainstrean harus mampu meluruskan informasi yang beredar di medsos,” lanjut Muzakir.
Lebih jauh Muzakir mengatakan, Pemkab Muaraenim terus berkomitmen untuk meningkatkan SDM dan kesejahteraan wartawan. “Muaraenim bangga menjadi kabupaten pertama yang menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan yang dibiayai oleh Pemerintah. Dan pada triwulan ketiga mendatang kita akan kembali menyelenggarakan UKW di tingkatkan muda dan madia,” pungkas Muzakir. (dev)
