
BANYUASIN MS – Meskipun Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) di Desa Suka Mulya Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin nampak biasa-biasa saja. Namun di sepanjang jalan di desa ini telah beberapa kali menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Sering terjadinya kecelakaan di sepanjang tersebut, bukan hanya disebabkan karena kelalaian dari pengguna jalan saja. Namun hampir sebagian besar jalan yang ada di desa ini terdapat banyak sekali tikungan tajam, sehingga pengguna jalan pun mesti ekstra berhati-hati.
Tidak hanya tikungan tajam yang sering menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas di Desa Suka Mulya ini, namun jalan yang lurus pun telah beberapa kali menyebakan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Surono (45), warga Desa Suka Mulya mengatakan, selain tikungan tajam, kecelakaan lalu lintas juga sering terjadi di jalan yang lurus. Karena menurutnya, jalan yang mulus serta lurus tersebut tidak menjamin untuk tidak terjadi kecelakaan lalu lintas, sebab pada jalan yang bagus, justru pengguna jalan sering memacu kendaraannya lebih kencang, sehingga sering menyebabkan kelalaian.
“Terkadang pada jalan yang lurus pengguna jalan memacu kendaraan dengan kencang, sehingga ketika terjadi kelalaian dari pengemudi, maka kecelakaan pun tidak dapat dihindari, dan bahkan sering sekali berujung maut bagi sang pengendara itu sendiri,” terangnya, kemarin.Senada Sugianto (40) warga sekitar.
Dia mengatakan, jika hampir setiap tahun ada saja korban jiwa akibat kecelakaan di jalan yang ada di Desa Suka Mulya ini, dan yang paling sering menjadi korban kecelakaan tidak hanya pengguna jalan yang menggunakan kendaraan bermotor saja, namun korban juga ada dari pengguna kendaraan yang menggunakan mobil.
“Selain pengguna jalan yang mengendarai sepeda motor, yang menjadi korban akibat kecelakaan di sini, banyak juga pengguna jalan yang mengendarai mobil, entah itu kecelakaan tunggal, maupun kecelakaan dengan tabrakan,” terangnya.
Menurut Sugianto, untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan bagi pengguna jalan di Desa Suka Mulya tersebut, pemerintah mesti selalu menyalahkan lampu jalan yang ada di sepanjang jalan ini, karena beberapa jalan sering terlihat tidak menyalah.“Sebaiknya lampu jalan ditambah lagi, terutama di tempat-tempat yang rawan kecelakaan, supaya dapat mengingatkan pengguna jalan agar lebih waspada,” ujarnya. (Leo)
