PALEMBANG, MS – TNI Manunggal Mandiri Desa (TMMD) ke-98 di Kelurahan Bukit Baru Kecamatan Ilir Barat II Kota Palembang, Sumatera Selatan, secara resmi ditutup langsung Kasdam II/SWJ Brigjen TNI Marga Taufik, Kamis (4/5/2017).
Dalam sambutannya, Brigjen TNI Marga Taufik mengatakan,
selama satu bulan program TMMD ke-98 dengan bekerja gotong royong TNI, pemerintahan daerah dan masyarakat selesai dengan tepat sasaran. Sehingga bisa memberikan manfaat secara tepat serta dapat membantu mempermudah pelaksanaan aplikasi pembangunan infrastruktur dalam program Nawacita Presiden RI.
“Ditengah dinamika kehidupan masyarakat yang banyak permasalahan, maka program TMMD diisi dengan program non fisik, diantaranya penyuluhan narkoba, penyuluhan bela Negara demi tetap tegaknya NKRI,” ujarnya.
Ia meminta semangat gotong royong masyarakat dapat terus dilestarikan sebagai warisan budaya bangsa yang sudah terbina dengan baik selama ini.
“Pelihara hasil program TMMD ini agar manfaatnya dapat dinikmati oleh masyarakat,” kata dia.
Ia menitipkan pesan kepada masyarakat agar dapat terus menjaga kebersamaan bersama TNI.
“Kepada prajurit dan seluruh komponen masyarakat saya pesankan untuk terus memelihara semangat kebersamaan dan kemanuggalan TNI-Rakyat, jangan mudah terhasut dan terprovokasi oleh pihak manapun yang ingin memecah persatuan dan kesatuan,” kata Kasdam.
Dandim 0418 Palembang, Letkol Inf Romas Herlandes menuturkan kegiatan TMMD ini kali ini mengangkat tema “Dengan semangat kemanunggalan TNI dan rakyat kita percepat pembangunan di daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam rangka menjaga keutuhan NKRI”.
“Ya, dalam kegiatan ini banyak yang telah dilakukan seperti pengobatan gratis, khitanan massal, donor darah, pelayanan KB-Kes dan Bazar untuk masyarakat kurang mampu yang berada disekitar lokasi TMMD,” ungkapnya. (cok)








