EMPAT LAWANG, MS – Dua korban perahu ketek yang tenggelam di sungai Musi di kawasan Lubuk Puyang Gadis, Senin (12/09) di hari raya Idul Adha sudah ditemukan. Kedua korban Riko (10) dan M Reja berhasil ditemukan, Rabu (19/9). Untuk korban Riko sendiri ditemukan warga di tempat pemandian Desa Baturaja, Kecamatan Tebing Tinggi. Dan M Reja ditemukan pihak Basarnas dibantu pihak keluarga dan masyarakat.
Informasi yang berhasil dihimpun, ditemukan korban Riko saat warga bernama Suhar (36) hendak mandi pagi, Rabu (19/9) sekitar 07.30 WIB di sungai Musi. Ketika itu dirinya melihat, korban yang tengah menyangkut di tempat pemandian warga Desa Baturaja Kecamatan Tebing Tinggi. Korban ditemukan dalam keadaan telah meninggal dengan posisi tengkurap. Oleh warga, korban Riko sempat dibawa ke RSUD Empatlawang. Kemudian dibawa ke rumah duka di Desa Talangjawa Kecamatan Tebingtinggi.
Setelah itu, beberapa jam kemudian sekitar pukul 11.30 WIB, korban M Reja juga ditemukan pihak Basarnas dibantu pihak keluarga dan masyarakat ikut membantu melakukan pencarian. Korban dibawa ke rumah duka di Pasar ulu Kelurahan Pasar, Kecamatan, Tebing Tinggi, Kabupaten Empatlawang. “Saat mau mandi, aku terkejut melihat sosok benda yang menyangkut ditempat pemandian. Pas, aku dekati sosok mayat,” ungkap Suhar.
Dengan ditemukan dua korban ini, maka sudah ditemukan semua korban perahu ketek yang menabrak batu.
Seperti diberitakan sebelumnya, nasib tragis yang menimpa perahu ketek bermuatan delapan orang. Betapa tidak, perahu ketek yang dikemudi oleh Hendri warga Sungai Lidi, Tebing Tinggi dan Agung sebagai kernet perahu motor tersebut di Sungai Musi melaju dari arah pasar menuju ke Lubuk kawasan Puyang Gadis, Kelurahan Kupang, Kabupaten Empat Lawang menabrak batu. Akibatnya, perahu ketek itu tenggelam serta mengakibatkan satu meninggal dunia, tujuh orang selamat dan dua korban belum ditemukan.
Adapun korban yang tewas yakni Emi Sigit, warga Pasar Ulu, Kecamatan Tebing Tinggi. Lalu tujuh orang yang selamat Nuraini warga Talang Jawa, Tebing Tinggi, Inten warga Pasar Ulu Tebing Tinggi, Emi warga Tanjung Beringin, Rika anak Nuraini, Ivan anak Inten, Hendri pengemudi perahu motor dan Agung kernet perahu motor. Kemudian dua orang yang belum berhasil ditemukan Riko anak Nuraini dan Eja anak Emi Sigit. Kejadian itu sendiri terjadi di areal Lubuk Puyang Gadis, Senin (12/9), sekitar pukul 16.30 WIB. (bd)