oleh

Edukasi Masyarakat Manfaatkan Ipal Komunal

LUBUKLINGGAU, MS – Berbagai upaya dilakukan Dinas Perumahan dan Pemukiman (Dipserkim) Kota Lubuklinggau untuk mengedukasi masyarakat. Tak hanya mengajak masyarakat memanfaatkan Ipal Komunal yang diintegrasikan dengan fasilitas publik saja, Disperkim juga mengadakan lomba menggambar objek lingkungan disekitar Ipal Komunal untuk tingkat SD, Selasa (5/11/2019).

“Karena Ipal Komunal ini sudah aman untuk warga beraktivitas, baik kegiatan olahraga seperti tenis karena ada lapangan tenis diatasnya, lalu sebagai taman bermain anak, kegiatan perlombaan seperti saat ini karena aman dan nyaman. Untuk itu, kami memprogramkan pengembangan Ipal terintegarsi dengan fasum,” jelas Kadisperkim Lubuklinggau, Trisko Defriyansah.

Lomba diikuti 30 siswa SDN 66 Lubuklinggau, karena fokus kita memang untuk warga sekitar Ipal. Anak-anak beserta orang tua mereka antusias mengikuti kegiatan ini.

Kedepan dilanjutkan Trisko, akan ditambah lagi beberapa fasilitas publik disekitar Ipal. Seperti mushola, mempercantik taman, gazebo, tempat pertemuan untuk warga arisan, atau malam hari kumpul. Beberapa Ipal lainya juga sudah mereka kembangkan, seperti Ipal di Kelurahan Majapahit yang diatas bangunan Ipalnya dimanfaatkan untuk taman bermain anak dan taman baca.

“Karena di Kelurahan Rahman potensinya lebih besar, maka kita harapkan ini jadi pilot project untuk pengembangan fasilitas publik di Kelurahan lainya,” tambah Trisko. (dhia)

News Feed